Dinamikasumbawa.com
SUMBAWA- Pemerintah Kabupaten Sumbawa terus berupaya meningkatkan pemanfaatan sumber daya kelautan dan perikanan (SDKP) secara berkelanjutan. Dengan garis pantai sepanjang 982 km dan luas perairan laut mencapai 3.832,72 km², wilayah ini memiliki potensi besar di sektor kelautan. Sejalan dengan visi Bupati Sumbawa “Terwujudnya Kabupaten Sumbawa yang Unggul, Maju, dan Sejahtera,” pemanfaatan SDKP dilakukan dengan tetap menjaga kelestarian lingkungan.
Sebagai bagian dari upaya tersebut, pembangunan Kantor Satuan Pengawas Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (Satwas SDKP) Sumbawa di kawasan Pantai Goa, Tanjung Pengamas, telah terealisasi melalui anggaran Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia (KKP-RI) tahun 2024. Bupati Sumbawa, Ir. H. Syarafuddin Jarot, MP, menyampaikan apresiasi kepada KKP-RI atas dukungan tersebut. Melalui Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Sumbawa, pemerintah daerah siap mendukung kegiatan operasional pengawasan laut di wilayahnya.
Dalam surat resmi tertanggal 17 Maret 2025 yang ditujukan kepada Direktur Jenderal SDKP KKP-RI, Bupati Sumbawa tidak hanya menyampaikan terima kasih atas pembangunan Satwas SDKP. Tetapi juga berharap adanya dukungan berkelanjutan dalam penyediaan sarana dan prasarana pengawasan perairan.
“Dukungan ini sangat penting agar pengawasan perairan di Kabupaten Sumbawa dapat berjalan optimal,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala DKP Kabupaten Sumbawa, Rahmat Hidayat, S.Pi., M.T, dalam keterangannya, Rabu (26/3/2025), menyatakan bahwa dengan adanya surat resmi dari Pemda Sumbawa, diharapkan pemerintah pusat dapat memberikan bantuan berupa speedboat, kapal patroli, serta biaya operasional yang memadai. “Dengan dukungan tersebut, program pengawasan laut dapat berjalan lebih efektif,” tuturnya. (DS/02)