Pelaksanaan DAK Fisik 2025, Dikbud Tunggu Petunjuk

Dinamikasumbawa.com

SUMBAWA- Tahun ini Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Sumbawa, mendapatkan DAK Fisik dari pusat. Anggaran senilai Rp 9 miliar itu, akan digunakan untuk pembangunan dan pembenahan infrastruktur Sekolah Dasar (SD) di Kabupaten Sumbawa. Namun, pelaksanaannya masih menunggu petunjuk pelaksanaan (juklak) dan petunjuk teknis (juknis) dari pusat.

Kepala Bidang Pembinaan SD Dinas Dikbud Kabupaten Sumbawa, Moh. Husnul Alwan, S.Ag yang ditemui di ruang kerjanya, Rabu (15/1/2025) mengatakan, kendati telah memperoleh lampu hijau mendapatkan alokasi DAK Fisik 2025, namun untuk pelaksanaannya masih menunggu juklak dan juknis dari pusat. Mengingat ada wacana rencana pelaksanaannya akan dilaksanakan oleh Dinas PUPR. Karena itu, pihaknya masih menunggu kejelasannya.

“Sesuai dengan usulan yang telah diajukan sebelumnya, DAK Fisik 2025 tersebut diperuntukkan untuk menunjang program pembangunan ruang kelas baru, rehab ruang kelas, toilet, laboratorium dan perpustakaan di sejumlah SD. Namun pelaksanaannya masih menunggu petunjuk dari pusat,” ujar Alwan.

Sedangkan untuk APBD 2025, terang Alwan, Dikbud Sumbawa mendapatkan alokasi anggaran sekitar Rp 6 miliar. Guna untuk menunjang program pembangunan dan rehabilitasi sejumlah SD.

“Sejauh ini kami masih menunggu penunjukan Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) dan perangkat teknis lainnya. Untuk selanjutnya barulah diproses perencanaannya. Kemudian usulan dan pelaksanaan lelang tender oleh ULP, sehingga paling tidak awal April 2025 sudah berkontrak sekaligus dimulainya pelaksanaan proyeknya,”  papar Alwan. (DS/02)

Articles You Might Like

Share This Article

Get Your Weekly Sport Dose

Subscribe to TheWhistle and recieve notifications on new sports posts