Dinamikasumbawa.com
Sumbawa- Arus mudik dan balik di Kabupaten Sumbawa sejauh ini berjalan lancar. Meski demikian, personel Satuan Lantas Polres Sumbawa ditempatkan di titik rawan, guna mengurai kemacetan.
Kasat Lantas Polres Sumbawa, AKP. Niko Herdianto, S.T.K., S.I.K, mengatakan, situasi arus mudik di Kabupaten Sumbawa sangat lancar. Angkutan umum seperti bus juga sangat sedikit yang beroperasi. Karena banyak masyarakat yang menggunakan kendaraan pribadi.
“Untuk arus mudik di Kabupaten Sumbawa sangat aman dan lancar,” ujar Niko, saat ditemui seusai pemantauan arus mudik di Terminal Sumer Payung Sumbawa, Sabtu (6/4/2024).
Diungkapkan, untuk titik yang dianggap rawan, sementara ini berada di Kecamatan Alas. Karena di salah satu titik terdapat pasar yang “tumpah” ke jalan raya. Ditambah lagi akses jalan di lokasi tersebut tidak terlalu lebar. Jadi ada sedikit kemacetan di kawasan tersebut. Namun, setelah itu kondisi jalan menjadi lancar.
“Agak rawan di situ karena banyak masyarakat yang memenuhi kebutuhannya untuk melaksanakan ibadah,” imbuhnya.
Untuk lokasi rawan seperti itu, terang Niko, pihaknya menempatkan sejumlah personel di titik tersebut. Agar pengendara yang menuju lokasi tersebut tidak parkir sembarangan. Sehingga jalan masih terbuka lebar dan mengurangi kemacetan. Pengamanan ini dilakukan saat arus mudik dan balik. Ketika jalan kembali lancar, maka pengaturan akan selesai dilakukan di lokasi tersebut.
Kepada masyarakat yang mudik, lanjut Niko, ada beberapa hal yang disampaikan. Yakni mengecek keamanan rumah sebelum mudik. Karena rumah milik masyarakat akan ditinggalkan dalam waktu yang cukup lama. Jadi mungkin sebelum mudik, harus dipastikan rumah dalam keadaan aman.
Kemudian melakukan pemeriksaan kesehatan sebelum mudik. Jangan sampai mudik dalam keadaan kurang sehat dan akan semakin parah dalam perjalanan.
Selanjutnya, mengecek kondisi kendaraan, terutama bagi pemudik yang perjalanan yang sangat jauh. Bagi pemudik yang menempuh perjalanan jauh, disarankan lampu kendaraannya dihidupkan. Karena tidak semua jalan memiliki akses penerangan.
Terakhir, diharapkan para pemudik dan masyarakat bisa berkumpul dengan keluarga saat mudik dalam keadaan sehat. (DS/02)