Dinamikasumbawa.com
SUMBAWA- Bupati Sumbawa secara resmi membuka Forum Gabungan Perangkat Daerah yang membahas Rancangan Awal Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Sumbawa Tahun 2025–2029. Kegiatan ini berlangsung di Aula H. Madilaoe ADT, Lantai III Kantor Bupati Sumbawa, Senin (19/5/2025). Kegiatan ini, dihadiri seluruh unsur Organisasi Perangkat Daerah (OPD) serta pimpinan DPRD Kabupaten Sumbawa.
Dalam sambutannya, Bupati Sumbawa, Ir. H. Syarafuddin Jarot, M.P, menekankan pentingnya sinergi dan kolaborasi antar-OPD. Guna mewujudkan visi pembangunan Sumbawa Unggul, Maju dan Sejahtera.
Ia menyampaikan bahwa perencanaan yang matang dan terintegrasi merupakan kunci utama. Dalam menghadirkan program pembangunan yang tepat sasaran dan berkelanjutan.
“RPJMD ini bukan sekadar dokumen perencanaan, tetapi menjadi arah pembangunan lima tahun ke depan. Oleh karena itu, keterlibatan aktif seluruh pemangku kepentingan sangat diperlukan. Terutama koordinasi antar-OPD sebagai tulang punggung pelaksanaan program daerah,” ujarnya.
Forum ini menghadirkan Dr. Amri Rahman, akademisi dari Universitas Mataram, sebagai narasumber utama. Dalam pemaparannya, Dr. Amri menyebut forum ini sebagai langkah penting untuk menyelaraskan persepsi dan menyempurnakan rancangan awal RPJMD. Agar sesuai dengan kebutuhan masyarakat serta tantangan pembangunan ke depan.
“Agenda hari ini menjadi ruang strategis untuk menyatukan pandangan dan komitmen semua pihak terhadap arah pembangunan Kabupaten Sumbawa lima tahun mendatang,” ujar Dr. Amri.
Forum Gabungan Perangkat Daerah ini menjadi langkah awal strategis dalam proses penyusunan RPJMD 2025–2029. Pemerintah daerah berharap forum ini menghasilkan rumusan perencanaan yang adaptif, inklusif, dan berkelanjutan demi kemajuan Sumbawa. (DS/03)